
Foto: Ilustrasi Olahraga Panahan Berkuda (Dok. Unsplash)
Penulis: Christhoper Natanael Raja
TVRINews, Jakarta
Panahan berkuda Indonesia menatap panggung dunia. Pengurus Pusat Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (PP PORDASI) akan menggelar Kejuaraan Horseback Archery (HBA) Piala Ketua Umum pada 11–12 Mei 2025 di Pantai Sanur, Bali.
Gelaran ini dibuat sebagai ajang seleksi nasional menuju Kejuaraan Dunia di Tennessee, Amerika Serikat, September mendatang.
Lebih dari sekadar kompetisi, kejuaraan ini menjadi langkah konkret PP PORDASI dalam membangun sistem pembinaan atlet panahan berkuda yang berstandar nasional dan berorientasi internasional.
Ketua Komisi Horseback Archery & Tent Pegging PP PORDASI Deri Asta menyebut ajang ini dirancang untuk menjaring atlet-atlet potensial dari seluruh Indonesia yang siap bersaing secara global.
Ia menegaskan bahwa kejuaraan ini bukan sekadar lomba, melainkan bagian dari proses pembibitan dan penjenjangan atlet.
“Panahan berkuda Indonesia punya potensi besar. Tapi untuk bersaing di level dunia, kita butuh struktur pembinaan yang kuat, kompetisi berkualitas, dan penguasaan teknik modern. Itu yang sedang kami bangun lewat kejuaraan ini,” ujar Deri, Selasa, 29 April 2025.
Dua kategori utama akan dipertandingkan, yaitu Indonesian Track dan Raid 235, yang menguji akurasi, teknik, serta kemampuan adaptasi atlet di atas kuda.
Ajang ini juga digunakan untuk menerapkan standar baru dalam penilaian dan pelaksanaan panahan berkuda nasional.
Menariknya, ajang ini tidak hanya melibatkan atlet dari 23 Pengurus Provinsi PORDASI, tetapi juga mendapat dukungan dari komunitas-komunitas panahan berkuda seperti KPBI, Perdana, dan Fespati.
Kolaborasi ini menandakan tingginya antusiasme dalam membangun ekosistem panahan berkuda Indonesia.
Deri menambahkan perkembangan olahraga ini membutuhkan ruang kompetisi rutin dan pembinaan jangka panjang.
“Kami ingin atlet Indonesia tidak hanya tampil di kejuaraan dunia, tetapi juga mampu bersaing dan membawa pulang prestasi,” kata Deri.
Baca Juga: Liga Champions : Inter Siap Hadapi Tantang Barcelona Tanpa Rasa Takut
Editor: Redaktur TVRINews